Direktorat Jendral Pelaksana Haji dan Umroh, Abdul Djamil mengatakan bahwa ada perbedaan jumlah pemberian jatah makanan selama calon haji berada di Mekkah nantinya.
"Kalau tahun lalu kan hanya 15 kali diberikan makan selama di Mekkah, kalau sekarang kami berikan 24 kali untuk makan di sana," jelasnya saat dihubungi, Jakarta, Minggu (31/7/2016).
Sementara untuk di Madinah, ketika jemaah sedang melakukan ibadah Arbain, kementeria agama akan memberikan jatah makan sebanyak dua kali dalam satu hari.
Diketahui, bahwa jemaah haji gelombang pertama akan mulai diberangkatkan pada 9 Agustus 2016 mendatang di 13 Embarkasi yang ada di seluruh Indonesia.
Indonesia tahun ini akan memberangkatkan 155.200 haji reguler dan 13.600 calon haji dari kategori Haji Khusus.
Sebanyak 5 persen dari total haji reguler akan menjadi calon haji cadangan jika sewaktu-waktu terdapat calon haji yang tidak dapat berangkat.(tribunnews.com/foto: kemenag.go.id)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar